Seraya.id, - Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tengah sekaligus Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai , Dr. Hj. Nilam Sari Lawira () menemui seluruh , anggota legislatif, serta calon legislator DPD NasDem Kota Palu pada Rabu malam, 14 Juni 2023.

Pertemuan itu diagendakan NSL guna mendengar sekaligus memastikan keadaan terakhir seluruh pengurus NasDem Palu menghadapi Pileg tahun 2024, bertempat di kantor DPD NasDem Palu, Jalan MT Haryono, Kelurahan Besusu Tengah, Kecamatan Palu Timur, Palu.

NSL yang usai melakukan reses di Desa Mpanau Kabupaten Sigi pada Rabu petang, mengungkapkan, hasil survei terpercaya secara mutakhir menunjukkan, upaya pemenangan NasDem Palu hingga saat ini masih terbilang lemah.

Sementara cita-cita NasDem Sulteng yang menjurus ke kabupaten kota dalam ajang Pemilu 2024 adalah menang lebih.

Sehingga NSL menegaskan, NasDem Palu menjadi sorotan dan perhatian khusus dirinya dalam memperjuangkan kemenangan.

“Oleh karena situasi ini saya betul-betul meminta evaluasi bersama seluruh kader NasDem Palu, dengan banyak cara mulai dari saling intens tukar informasi. Dan harus satu frekuensi guna menghindari wasangka,” tutur NSL di hadapan puluhan kader.

Impian tersebut dibilang NSL tentu mampu terwujud jika seluruh kader menerapkan soliditas, peduli, dan saling membantu satu sama lain.

“Sebab meraih kemenangan apalagi menang lebih harus solid dan kompak. Tidak bisa hanya sendiri yang perperan,” tandas wanita pertama yang menjadi Ketua DPRD Sulteng. (sf)