Seraya.id, Palu – Wakil Wali Kota Palu , Sp. PK.,M.Kes menghadiri giat Workshop Women Life Strategy sekaligus menjadi salah satu narasumber dalam agenda tersebut pada Sabtu, 9 Maret 2024. 

Giat itu dilaksanakan di gedung Pogombo, kawasan Kantor Gubernur Sulawesi Tengah, Kota Palu.

Lokakarya yang didominasi kaum hawa ini mengangkat tema “Lebih Sukses Diri Sendiri dan Sukses dalam Segala Peran”. 

Reny dalam pemaparannya menuturkan, bahwa perempuan mempunyai potensi yang sangat besar dari lintas peran masing-masing bidang.

“Setiap dari kita [sebagai perempuan] ini punya potensi diri masing-masing,” ucap Reny yang menjadi orang nomor 2 pertama di Palu ini.

Menurut mantan Kepala Dinkes Sulteng ini, sukses bukan bagian dari keberuntungan, akan tetapi sukses adalah sesuatu yang harus diusahakan dengan beberapa hal. 

Mulai berinisiatif, berani bernegosiasi, berani mengemukakan pendapat serta tidak mudah berkecil hati, sehingga hal ini dapat menjadi kekuatan penuh untuk meningkatkan peluang keberhasilan seorang wanita.

“Terkadang kita tidak berhasil, karena komunikasi kita yang kurang baik. Memang kadang-kadang ada perasaan down [turun] tapi kita perempuan harus punya kemauan dan semangat yang tinggi,” ujarnya.

Reny menuturkan, kodrat sebagai wanita adalah melahirkan anak, olehnya para perempuan harus pintar membagi waktu antara menekuni karir dengan mengasuh anak.

“Boleh menjadi , akan tetapi jangan lupa atau abai dengan [tanggung jawab mengurusi] keluarga. Karena karir dan keluarga harus sejajar dijalankan,” tandas Wawalkot Reny memberi pesan. (rn)